Judul Buku: Manhaj
Dakwah Rasulullah
Penulis: Prof. Dr. Muhammad Amahzun
Penerbit: Qisthi Press
Tahun: 2006
Jumlah Halaman:
455
Dakwah Islam, bukan hanya sebatas menyeru manusia kepada Allah
Subhanahu wa taala. Banyak hal yang tercakup di dalamnya, termasuk bagaimana
cara menghadapi tantangan dan konspirasi para musuh Islam.
Buku ini memberikan gambaran tentang metode dakwah yang telah
digariskan dan diterapkan Rasulullah Shallallahu alaihi wasallam. Banyak fakta
dari sejarah perjalanan hidup beliau yang secara langsung maupun tak langsung
merupakan suri tauladan bagaimana seharusnya dakwah Islam dijalankan.
Manhaj Dakwah Rasulullah yang dipaparkan buku ini pun, tidak hanya
berbicara tentang konsep, melainkan dilengkapi dengan bukti-bukti nyata akan
keakuratannya dalam menyelesaikan setiap masalah dan tantangan dakwah yang
secara umum dapat dikatakan nyaris sama dari masa ke masa.
Selain perlu untuk dijadikan pegangan para aktivis dakwah, buku
ini juga sangat penting untuk menjadi salah satu rujukan utama para
intelektual, pelajar, dan seluruh umat Islam yang benar-benar ingin menjadikan
dirinya sebagai bagian dari dakwah Islam itu sendiri.
Yang jelas, setelah membaca buku ini, siapa pun akan mengetahui
betapa perjalanan dakwah Islam saat ini masih jauh dari harapan. Pasalnya,
masih banyak aktivis dakwah yang tidak bisa membedakan antara mana yang disebut
metode dan mana yang disebut dengan sarana. Untuk itulah, buku ini hadir untuk
meluruskannya!
Download ebook Manhaj
Dakwah Rasulullah pdf via Google Drive
Tidak ada komentar:
Posting Komentar